Pipa besi merupakan pipa hitam dengan ketahanan yang kuat serta tahan korosi. Pipa besi biasanya digunakan untuk membuat pagar, saluran air, dan masih banyak lagi. Harga pipa besi sangat bervariasi tergantung dengan jenis dan tipe pipa besi.

Umumnya, pipa besi dijual per batang dengan panjang pipa 6 meter. Sementara itu, ukuran inch pipa sangat beragam mulai dari 1 inch hingga 8 inch.

Daftar Harga Pipa Besi

Daftar harga pipa besi di beberapa daerah akan berbeda. Namun, tidak ada salahnya Anda mengetahui harga pasaran pipa besi. Sehingga, Anda sudah memiliki bayangan mengenai harga bahan bangunan tersebut. Berikut adalah daftar harga pipa besi dan ukurannya, yaitu:

Jenis Pipa BesiTebal (mm)Panjang (m)Harga (Rp)
Pipa Galvanis ½ inch2,606190.000
Pipa Galvanis ¾ inch2,606230.000
Pipa Galvanis 1 inch3,206325.000
Pipa Galvanis 1 ¼ inch3,206410.000
Pipa Galvanis 1 ½ inch3,206465.000
Pipa Galvanis 2 inch3,606610.000
Pipa Galvanis 2 ½ inch3,606785.000
Pipa Galvanis 3 inch4,0061.015.000
Pipa Galvanis 4 inch4,5061.465.000
Pipa Galvanis 6 inch4,8562.395.000
Pipa Galvanis 8 inch5,0063.815.000
Pipa Hitam ½ inch2,606155.000
Pipa Hitam ¾ inch2,606185.000
Pipa Hitam 1 inch3,206250.000
Pipa Hitam 1 ¼ inch3,206315.000
Pipa Hitam 1 ½ inch3,206350.000
Pipa Hitam 2 inch3,606465.000
Pipa Hitam 2 ½ inch3,606595.000
Pipa Hitam 3 inch4,006765.000
Pipa Hitam 4 inch4,5061.115.000
Pipa Hitam 6 inch4,8561.780.000
Pipa Hitam 8 inch5,0062.800.000
Pipa Galvanis SCH40 ½ inch2,806195.000
Pipa Galvanis SCH40 ¾ inch2,906245.000
Pipa Galvanis SCH40 1 inch3,406335.000
Pipa Galvanis SCH40 1 ¼ inch3,606435.000
Pipa Galvanis SCH40 1 ½ inch3,706525.000
Pipa Galvanis SCH40 2 inch3,906665.000
Pipa Galvanis SCH40 2 ½ inch5,2061.050.000
Pipa Galvanis SCH40 3 inch5,5061.875.000
Pipa Galvanis SCH40 4 inch6,0061.950.000
Pipa Galvanis SCH40 6 inch7,1063.415.000
Pipa Galvanis SCH40 8 inch8,2065.415.000
Pipa Hitam SCH40 ½ inch2,806155.000
Pipa Hitam SCH40 ¾ inch2,906195.000
Pipa Hitam SCH40 1 inch3,406260.000
Pipa Hitam SCH40 1 ¼ inch3,606335.000
Pipa Hitam SCH40 1 ½ inch3,706395.000
Pipa Hitam SCH40 2 inch3,906505.000
Pipa Hitam SCH40 2 ½ inch5,206805.000
Pipa Hitam SCH40 3 inch5,5061.050.000
Pipa Hitam SCH40 4 inch6,0061.495.000
Pipa Hitam SCH40 6 inch7,1062.615.000
Pipa Hitam SCH40 8 inch8,2064.150.000
Daftar Harga Pipa Besi Berbagai Jenis dan Ukuran

Kegunaan Pipa Besi

Setiap jenis pipa besi memiliki kegunaan dan fungsi yang berbeda. Beberapa kegunaan dari pipa besi, yaitu:

Bahan pembuatan mebel

Apakah Anda tahu bahwa pipa besi dapat digunakan untuk membuat mebel? Saat ini, banyak mebel yang dibuat menggunakan pipa besi agar lebih kokoh serta tahan lama. Mebel yang biasa dibuat, yaitu, kursi, meja, lemari, dan lain sebagainya.

Bahan untuk pagar

Banyak orang yang memilih membuat pagar menggunakan pipa besi. Pipa besi ini diklaim tahan di kondisi yang panas atau dingin dan lebih tahan lama.

Saluran air

Jika dulu banyak orang yang membuat saluran air menggunakan pipa PVC, kini pipa besi banyak dipilih untuk membuat saluran air. Pipa besi memiliki kelebihan yaitu tidak mudah patah dan tidak rentan bocor.

Atap rumah

Selain bisa digunakan untuk membuat mebel, pipa besi juga bisa digunakan sebagai bahan atau rangka pendukung untuk membuat atap rumah.

Sebelum membeli pipa besi, lebih baik Anda melakukan survei harga terlebih dahulu. Anda juga harus mengetahui jenis pipa besi yang Anda perlukan beserta ukurannya, sehingga Anda bisa memperkirakan biaya yang dibutuhkan untuk membeli pipa besi.

Tagged in:

,