Aplikasi generator text merupakan salah satu aplikasi yang banyak digunakan oleh masyarakat masa kini. Terutama para kalangan mudah yang bergelut dengan dunia konten creator. Karena memang, keberadaan generator text ini menjadikan konten mereka lebih menarik dan berwarna. Dan mungkin kamu juga menjadi salah satu bagian dari pemuda tersebut ya.

Generator text ini biasanya menawarkan berbagai pilihan text. Mulai dari text tebal, miring, symbol, hingga text kecil. Di antara banyaknya pilihan model text generator. text kecil adalah yang paling digemari. Karena generator text kecil bisa buat pangkat juga loh.

Bukan hanya itu, generator text kecil juga tergolong lebih unik jika kita bandingkan dengan yang lain. Bentuknya memang sederhana, dan terkesan mirip dengan huruf aslinya. Nah mungkin, itulah yang membuatnya terlihat lebih elegan daripada yang lain. Bagi kamu yang penasaran, yuk simak aplikasi generator text kecil yang bisa kamu gunakan berikut.

Piliapp

Generator text kecil pertama adalah Piliapp. Aplikasi generator text satu ini merupakan salah satu aplikasi yang simple dan keren banget. Karena kamu bisa menggunakannya dengan sangat mudah.

Bukan hanya itu saja, ketika menggunakan aplikasi satu ini, kamu bukan hanya sekedar bisa membuat text menjadi kecil, tapi juga bisa membuat text ke dalam berbagai bentuk yang lainnya. Dalam membuat text tersebut, kamu hanya perlu memilih menu sesuai keinginan. Nah, karena kali ini kita akan membuat text kapitalis, maka cara yang bisa kamu lakukan adalah:

Generator Huruf Kecil Dari Pilliap
Generator Huruf Kecil Dari Pilliap
  1. Buka aplikasi pencarian. Kalau bisa, gunakan Chrome saja ya.
  2. Ketikkan alamat situs Philiapp di https://id.piliapp.com/cool-text/small-caps/.
  3. Ketika sudah berada di halaman aplikasi, memasukkan text yang sudah kamu siapkan ke kolom putih yang ada tulisan ‘Halo’.
  4. Maka secara otomatis, tulisan  yang sudah kamu masukkan tadi sudah menjad text kecil.
  5. Selesai.

Sekarang kamu bisa langsung mengcopy dan membagikan ke media sosial yang kamu tuju. Jika kamu ingin menggunakan generator text yang lain, maka manfaatkan saja fitur-fitur yang tersedia. Seperti font garis besar, tebal, huruf sambung, teks terbalik, teks bahasa Inggris lama, dan lain sebagainya.  Kamu bebas mengeksplor semua fitur yang ada secara gratis.

Autobild Pangkat Super/subscript Generator

Aplikasi generator text kecil yang kedua adalah Autobild Pangkat Generator. Di aplikasi ini, kamu juga bisa membuat text yang unik dan menarik dengan super mudah. Menarinya, aplikasi ini bukan hanya sekedar menyediakan fitur membuat text unik kecil saja, tapi juga menawarkan berbagai fitur menarik lainnya. Salah satunya adalah fitur aesthetic font.

Dimana, fitur satu ini memungkinkan kamu untuk memilih dan menggunakan font yang kamu sukai.  Bahkan, terdapat lebih dari 80 font yang bisa kamu gunakan. Font-font nya juga keren-keren loh. Ada font yang terkesan mewah, elegan, keren, estetik, dan lain sebagainya. Nah, kalau suka dengan text yang kecil dan super unik, kamu bisa membuatnya dengan:

Tool Generator Teks Kecil Dari Autobild
Tool Generator Teks Kecil Dari Autobild
  1. Buka aplikasi pencarian.
  2. Kunjungi situs generator pangkat di subscript superscript generator
  3. Kemudian, scroll sampai agak ke bawah.
  4. Masukkan tulisan kamu ke kolom kecil yang bertuliskan ‘input‘.
  5. Dengan demikian, text tersebut akan menjadi kecil baik itu superscript maupun subscript.
  6. Sekarang, kamu bisa mengcopy dan membagikannya kemanapun dan ke siapapun.

Ketika mengunjungi situs ini, mereka memberikan penjelasan mengenai banyak hal. Khususnya tentang seperti apa aplikasi yang mereka tawarkan. Jadi. kalau kamu penasaran, nggak ada salahnya buat baca-baca tentang mereka di bagian bawah ya.

Fancy

Aplikasi generator text yang terakhir adalah Fancy. Aplikasi Fancy menawarkan sebuah halaman situs yang friendly. Sehingga mmeungkinkan kamu untuk menggunakannya dengan mudah.

Lihat juga: Text Repeater Keren untuk WA

Di dalamnya, ada banyak sekali fitur-fitur yang bisa kamu pilih. Seperti membuat pesan dalam bentuk simbol-simbol yang menarik, mengubah ukuran font, mendekorasi hati, dan lain sebagainya. Di mana, ketika akan menggunakan fitur-fitur tersebut, kamu hanya perlu mengklik menu yang kamu butuhkan saja. Nah, untuk membuat generator text kecil di sini, kamu bisa mengikuti langkah berikut.

  1. Buka aplikasi prambanan.
  2. Buka situs mereka di https://www.fancytextguru.com/small.html.
  3. Kemudian, ketik atau paste teks yang sudah kamu siapkan ke kolom putih yang ada tulisan ‘type or paste your text in here’.
  4. Lalu, perhatikan sebuah garis lurus di bawah text. Jika ingin membuat text yang kecil, maka geser ke sebelah kiri.
  5. Di bagian bawah, kamu bisa melihat hasilnya. generator text kecil bisa kamu dapati di bagian yang agak bawah.
  6. Scroll layar, dan pilih text yang kamu inginkan.
  7. Sekarang kamu bisa mengcopy dan membagikannya.
  8. Selesai.

Gimana, mudah banget kan? Demikian seputar aplikasi generator text kecil yang bisa kamu coba. Ketiga aplikasi di atas worth it banget buat kamu eksplor, karena fiturnya menarik-menarik banget. Selamat mencoba.